Indonesia dan Denmark Sepakat Tingkatkan Kerjasama Kemaritiman -->

Iklan Semua Halaman

Indonesia dan Denmark Sepakat Tingkatkan Kerjasama Kemaritiman

Pulo Lasman Simanjuntak
19 Januari 2015
Jakarta,eMaritim.Com,-, Indonesia dan Denmark sepakat meningkatkan kerjasama kemaritiman di bidang perikanan dan pariwisata.

Duta Besar Denmark untuk Indonesia Casper KLynge, Jumat (16/1/2O15) di Jakarta mengatakan hal itu sesuai bertemu dengan Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo.

Beberapa program yang segera dijajaki antara lain revitalisasi sarana budidaya perikanan yang moderen yang dibangun Denmark di Balai Riset Budidaya Laut di Gondol, Bali.

Selain itu mendatangkan yacht dan kapal wisata dari Denmark ke Indonesia.Kedua negara juga sepakat meningkatkan kerjasama di bidang keselamatan dan keamanan laut.

Indroyono Soesilo mengatakan kerjasama juga akan diterapkan dalam konservasi dan preservasi hutan mangrove di laguna Segara Anakan, Cilacap, Jawa Tengah yang merupakan tempat pemijahan ikan, penahan abrasi pantai dan sumber pangan.(Kps/Lasman Simanjuntak)