Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta Peroleh Penghargaan Pelayanan Prima Madya Kemenhub -->

Iklan Semua Halaman

Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta Peroleh Penghargaan Pelayanan Prima Madya Kemenhub

Pulo Lasman Simanjuntak
01 Januari 2015
Jakarta, e.Maritim.Com,-Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta memperoleh penghargaan pelayanan prima madya di lingkungan Kementerian Perhubungan. Penghargaan diserahkan oleh Menteri Perhubungan Ignasius Jonan, di Jakarta, belum lama ini.

Dalam kutipan beritatrans.com, Kepala BPSDM Perhubungan, Wahju Satrio Utomo menyambut gembira penghargaan Pelayanan Prima yang diraih UPT yang dipimpin dan dikelolanya itu.

 “Penghargaan tersebut membuktikan, UPT dibawah BPSDM Perhubungan bekerja makin baik dan memberikan pelayanan prima ke masyarakat”

Dengan penghargaan yang diterima oleh STIP, Ketua STIP, Capt. Rudiana, MM memberikan pengarahan kepada seluruh pejabat struktural dan fungsional yang ada di lingkungan STIP. 

Dalam Pengarahan yang disampaikan ketua STIP, diharapkan STIP dapat tetap meningkatkan pelayanan baik terhadap Taruna Taruni dan masyarakat umum sebagai pengguna jasa STIP. Salah satunya dengan Peningkatan kualitas Pendidikan Taruna dan Peserta diklat serta tetap memperhatikan keselamatan kerja pegawai dalam pelaksanaan pelayanan dan keselamatan taruna serta peserta diklat dalam mengikuti pendidikan di STIP". (dbs/las)