Menteri Perhubungan Buka Pameran ITSCL dan ILI di JIEexpo Kemayoran 7-9 Oktober 2015 -->

Iklan Semua Halaman

Menteri Perhubungan Buka Pameran ITSCL dan ILI di JIEexpo Kemayoran 7-9 Oktober 2015

Pulo Lasman Simanjuntak
08 Oktober 2015
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan sedang pencet tombol sebagai dimulainya pameran ITSCL dan ILI di Jakarta Internasional Expo (JIEexpo), Kemayoran, Jakarta, Rabu (7/10/2015). Di lokasi yang sama digelar pula Indonesia Maritime Expo (IME) 2015 edisi kelima yang diselenggarakan oleh PT.Reed Panorama Exhibitions (Foto : Jitro Kolondam/eMaritim.Com)

Jakarta,eMaritim.Com,-Indonesia Transport Supply Chain and Logistics (ITSCL) dan Intralogistics (ILI) 2015 resmi digelar di Jakarta Internasional Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta, Rabu (7/10/2015), dan dihadiri Menteri Perhubungan Ignasius Jonan sebagai tamu kehormatan yang membuka pameran yang sudah dua kali diadakan tersebut.

Diselenggarakan dari 7-9 Oktober 2015 ITSCL dan ILI tahun ini memiliki lebih banyak variasi segmen antara lain segmen kendaraan komersial (Tata Izuzu, Scania, Patria, Body Builder, Dwi Multi Makmur, dan Lookmandjaya).Segmen logistik E-commerce (Departemen Perdagangan, Etobee, Go-Box, dan Idea), dan Logistik Cold chain (ARPI).

Dengan segmen baru tersebut, ITSCL akan menjadi "one stop shopping solution" untuk transportasi, supply chain, logistik, dan kebutuhan penanganan material (material halding). ITSCL menawarkan kesempatan bagi para peserta  pameran untuk menampilkan  produk dan layanannya dalam bidang transportasi, supply chain, logistik, dan penanganan material industri.

 Dibandingkan dengan pameran ITSCL& ILI pertama tahun 2013, ruang pameran tahun ini mengalami peningkatan 50 % yaitu menjadi 1.800 meter persegi.

Diselenggarakan oleh PT.Reed Panorama Exhibitions, ITSCL dan ILI mendapat dukungan dari Asosiasi Perusahaan Nasional Pengiriman dan Pengantaraan Barang Indonesia (ASPERINDO), Federasi Malaysia Freight Forwarders (FMFF), Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (GAPMMI), Asosiasi Eksportir Indonesia (GPEI), Asosiasi Pemilik Kapal Nasional Indonesia (INSA), dan masih banyak lagi.

James Boey, General Manager Reed Panorama Exhibitions mengatakan upaya kolaboratif baik publik dan sektor swasta merupakan bagian keseluruhan yang mendorong solusi praktis yang akan membawa reformasi di sektor logistik dan supply chain di Indonesia.

"ITSCL dan ILI merupakan jembatan untuk membawa para mitranya bersama-sama ke dalam satu platform. Tahun ini kami menyambut segmen baru dari sektor logistik untuk melayani kebutuhan one stop shopping solution yang dipengaruhi oleh adanya permintaan E-Commerce, logistik, cold chain supply dan kendaraan komersial," jelasnya. (jitro kolondam)