Pentingnya Direct Call di Pelabuhan, Dirut Minta Insa Pelindo IV Lebih Inovatif -->

Iklan Semua Halaman

Pentingnya Direct Call di Pelabuhan, Dirut Minta Insa Pelindo IV Lebih Inovatif

Reporter eMaritim.Com
18 Maret 2016

Ambon, eMAritim.com – Direktur Utama PT Pelindo IV (Persero) Doso Agung memberikan arahan kepada seluruh staf dan manajemen di Pelabuhan Ambon, Kamis (17/3/2016).

Dalam arahannya, Doso Agung memaparkan tentang pola perubahan dan perkembangan bisnis, di mana insan Pelindo IV diharapkan bisa bergerak lebih inovatif dan maju, seiring kebutuhan perkembangan itu.

Selain itu, dia juga menekankan bahwa pentingnya direct call atau sistem pengapalan langsung ke luar negeri dari pelabuhan-pelabuhan yang ada di wilayah Pelindo IV. Baik sebelum maupun sesudah pelaksanaan direct call tersebut.

Seperti diketahui, Pelabuhan Makassar telah sukses melaksanakan direct call sejak 5 Desember 2015, bekerja sama dengan perusahaan pelayaran dari Hongkong, SITC Countainer Lines Co.Ltd dengan rute pelayaran yaitu Pelabuhan Makassar-Jakarta-Bututu-Manila-Batangas,Hongkong-Shekou-Manila-serta Cebu.

Sejak itu, seminggu sekali atau setiap akhir pekan, kapal milik SITC rutin sandar di Terminal Petikemas Pelabuhan Makassar, untuk menurunkan barang serta mengangkut komoditas-komoditas dari Sulawesi Selatan.

Mendukung hal tersebut, Pelabuhan Jayapura juga kini tengah memersiapkan diri untuk melakukan direct call dari wilayah paling ujung di timur Indonesia itu. Menurut General Manager Pelabuhan Jayapura Jusuf Junus beberapa waktu lalu di Makassar, pihaknya saat ini tengah memersiapkan segala sesuatu yang terkait dengan rencana direct call tersebut, yang diharapkan bisa segera terwujud dalam tahun ini. (Pelindo 4/Rhp) (Sumber Foto: Pelindo 4)