Program Cadet Class Character Politeknik Pelayaran Surabaya. -->

Iklan Semua Halaman

Program Cadet Class Character Politeknik Pelayaran Surabaya.

01 Desember 2016
Surabaya 1 Desember 2016, eMaritim.com

Sebuah program tambahan pembekalan Taruna Politeknik Pelayaran Surabaya bernama Cadet Character Class (CCC) digagas dan dilaksanakan di Sekolah Pelayaran plat merah di bawah BPSDM Kementrian Perhubungan tersebut. Secara khusus Politeknik Pelayaran Surabaya mengundang e.Maritim.com untuk membantu men sosialisasikan kegiatan tersebut.

Adalah Bapak Jaja Suparman beserta Ibu Ardiana yang menjadi pionir pelaksanaan program baru tersebut dengan maksud agar para Taruna Politeknik Pelayaran Surabaya tidak hanya diberi ilmu mengenai kapal dan pelayaran serta pelajaran disiplin, tetapi mereka juga merasa sangat perlu untuk memberikan pengarahan etika dan wawasan kepada anak didiknya agar kelak dapat menjadi Perwira Pelayaran yang baik secara keseluruhan.

Dengan Tema From Zero to Hero, sekolah tersebut mendatangkan para ahli psikologi untuk men sukseskan program itu. Dalam wawancara dengan eMaritim.com, Ibu Ardiana menjelaskan; "Program ini dijalankan mulai Oktober 2016 sampai Desember 2016 dan ini adalah kelas perdana untuk Taruna semester 3 dari semua jurusan kelas Diploma dan Crash Program. Kami melakukan Pre test dan Post test untuk menilai tingkat keberhasilan program ini yang dilakukan dengan tes tertulis dan wawancara".
Ada 4 karakter utama yang diharapkan menjadi hasil program ini; Humanis, Emphaty, Respect dan Outstanding (HERO).

Sementara Bapak Jaja Suparman menambahkan: " Sekolah kami tahun ini memiliki Taruna Diploma tingkat 1  dengan pembagian 2 kelas Nautika,1 kelas jurusan Teknika dan 1 kelas jurusan Elektronik ( ETO ), sementara untuk kelas Crash Program ada 4 kelas jurusan Nautika dan 3 kelas jurusan Teknika.Total Taruna tingkat 1 berjumlah sekitar 300 Taruna dan secara keseluruhan Politeknik Pelayaran Surabaya memiliki Taruna tingkat 1 sampai 3 berjumlah 700 Taruna. Diharapkan dengan penambahan program CCC pengaruh negatif dari dunia kelautan dan juga dunia sebelum mereka masuk ke pendidikan akan bisa di eliminasi sedini mungkin".



Dengan sebaran Taruna dari berbagai daerah di pulau Jawa dan Indonesia bagian Timur, sekolah ini diharapkan mampu untuk terus meningkatkan kinerja sebagai sekolah unggulan di Indonesia. Keseriusan Sekolah dibawah pimpinan Direktur Capt. Marihot Simanjuntak MM ini patut diberikan apresiasi, apalagi semenjak berubah menjadi unit Badan Layanan Umum (BLU) sekolah ini mampu dengan baik mengjidupi dirinya dengan sistem pendanaa 30% dari pemerintah dan 70% bersumber dari pendapatan mengelola sekolah secara professional.(janno)