Ini Sepak Terjang Kepala STIP Yang Baru -->

Iklan Semua Halaman

Ini Sepak Terjang Kepala STIP Yang Baru

25 April 2017

Capt. Sahattua P.S,  MM, MH.
Jakarta, eMaritim.com – Beberapa hari yang lalu, Kamis 20 April 2017 setelah resmi dilantik menjadi Direktur Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP), dan melepaskan jabatannya sebagai Kepala Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar, Capt. Sahattua P.S,  MM, MH. Memiliki kiprah terjang dalam dunia Kemaritiman yang cukup memadai, ini beberapa pengalaman beliau selama eMaritim.com mengikuti sepak terjangnya.

Sebelumnya Capt. Sahat merupakan lulusan dari sekolah pelayaran terbaik di Indonesia atau sering disebut STIP yang berada di Marunda, Jakarta Utara. Capt Sahat juga pernah menduduki jabatan sebagai Kepala Kantor Kesyahbandaran Tanjung Priok yang kemudian saat ini jabatan tersebut diduduki oleh Marwansyah.

Pada tahun 2015 lalu Capt. Sahat juga pernah menduduki jabatan sebagai Direktur Perkapalan dan Kepelautan, Ditjen Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan. Dimana dirinya sering terlihat aktif dalam peran peningkatan keselamatan Kapal di dunia pelayaran.

Sebelumnya Capt Sahat mulai bergabung di Kementerian Perhubungan pada Tahun 1998 dan merupakan Delegasi Indonesia untuk Ahli Transportasi Tripartit Group (TTEG), ASEAN Maritime Transport Working Group (ASEAN-MTWG), Kelompok Kerja Transportasi APEC (APEC-TPTWG), Brunei Darussalam Indonesia Malaysia Filipina – Kawasan Pertumbuhan Asia Timur (BIMP-EAGA) dan berbagai pertemuan International Maritime Organization (IMO).

Dirinya merupakan lulusan angkatan 29 di Akademi Ilmu Pelayaran atau sekarang STIP yang tergabung dalam Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (CAAIP-XXIX) dan merupakan alumni terbaik AIP Jakarta pada angkatan tersebut.

Capt. Sahat juga pernah menjadi Petugas kelas satu Master Management, skema audit negara bagian IMO secara sukarela, menjadi Dosen Studi Bahari, dan Inspektur Kelautan dan ISM Auditor.

Dirinya yang lahir pada tanggal 16 Oktober 1967 merupakan seorang perwira pelayaran pelaut kapal niaga lulusan terbaik AIP/PLAP (Strata B) tahun 1997. Sejak 15 November 2015 ia menjabat sebagai Kepala Kantor Kesyahbandaran Utama Tanjung Priok menggantikan Capt. Hari Setyobudi, M.M.

Capt. Sahat merupakan, lulusan terbaik AIP/PLAP (Strata B) tahun 1997 yang memiliki pengalaman dalam bidang pelayaran kapal niaga. Jabatan sebelumnya pejabat tinggi pratama (bintang satu) Kementerian Perhubungan ini adalah Direktur Perkapalan dan Kepelautan, Direktorat jenderal Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan pada tahun 2015 dan Atase Perhubungan RI di London / Wakil Tetap Republik Indonesia Pengganti pada Organisasi Maritim Internasional (IMO) di London sejak tahun 2011 hingga tahun 2014.

Saat ini dirinya diwajibkan mengembangkan dan menjadi suri tauladan bagi Taruna/i STIP untuk menciptakan Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan menjadikan STIP yang dapat bersaing secara international dalam segala bidang.

Selamat buat Captain Sahattua P. Simatupang, M.M., M.H atas amanat barunya yang diberikan Menteri Perhubungan untuk mengembangkan kualitas dan mutu Sekolah Pelayaran yang diresmikan oleh Presiden Pertama RI Ir. Soekarno. Pada tanggal 27 februari 1957 AIP.