Organisasi Pelaut Wanita IFMA 2016 Berikan Bantuan untuk Korban Banjir Jeneponto -->

Iklan Semua Halaman

Organisasi Pelaut Wanita IFMA 2016 Berikan Bantuan untuk Korban Banjir Jeneponto

12 Februari 2019
Sulawesi Selatan, eMaritim.com - Bencana banjir bandang yang menimpa wilayah Jeneponto, Sulawesi Selatan beberapa waktu lalu membuat organisasi pelaut wanita yang tergabung dalam Indonesian Female Mariner (IFMA) mengadakan kegiatan peduli kasih terhadap korban bencana alam. Diwakili oleh anggota IFMA 2016 Wilayah Timur, Rabaisa, pra srikandi IFMA 2016 mendatangi masyarakat yang tertimpa musibah banjir bandang.

"kita berusaha meringankan beban sadara kita yang terkena bencana banjir bandang tersebut, kita (IFMA) memberikan bantuan berupa sembako dan juga dukungan secara moril bagi saudara kita yang kehilangan anggota keluarganya akibat bencana tersebut," tutur Rabaisa.

Bantuan ini dilakukan dengan cara penggalangan dana yang diminta dari anggota Srikandi IFMA 2016 dan diberikan kepada masyarakat yang terkena dampak bencana tersebut.

Ketua IFMA 2016 untuk Wilayah Timur, Capt. Maemuna., M.Mar menambahkan bahwa IFMA akan terus berjuang dan tetap solid dalam memperjuangkan program-program kerja IFMA, bukan hanya demi Pelaut Wanita tetapi juga bagi masyarakat yang membutuhkan.

Senada dengan ketua IFMA, Dewan Penasehat IFMA 2016, Capt. Nurwahidah., S.Pd., MT. M.Mar menyampaikan bahwa IFMA 2016 jangan berhenti untuk bersinergi dengan semua pihak dalam memperjuangkan nasip Pelaut Wanita Indonesia.

Dirinya juga berharap agar kedepan IFMA 2016 mampu menjadi Organisasi yang bisa membuat para anggotanya Mandiri dalam segala aspek kehidupan terutama dalam dunia Profesionalitas kerja. (hp)