Arus Pengiriman Sembako Di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang Normal -->

Iklan Semua Halaman

Arus Pengiriman Sembako Di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang Normal

10 April 2020
Semarang, eMaritim.com - Pelayanan kapal penumpang, barang serta kendaraan dari dan menuju Pelabuhan Tanjung Emas  ke berbagai kota di   Kalimantan seperti Kumai, Pontianak, Bajarmasin masih normal. Pelayanan dilakukan dengan baik dan optimal dengan mengacu pada  protokol kesehatan dari WHO dan Kemenkes RI.

"Jadwal kapal  barang dan kapal roro dari Pelabuhan Tanjung meas, Semarang ke berbagai kota tujuan masih normal. Termasuk kapal barang dan kapal roro  yang mengangkutan kendaraan dan kebutuhan sembako, sayuran dan buah-buahan tujuan Kalimantan," kata Kepala KSOP Tanjung Emas Semarang Ir.H.Junaidi, Kamis (9/4/2020).

Dikataka Junaidi, sejauh ini di Pelabuhan Kendal sementara tidak ada kegiatan kapal ASDP. Kapal-kapal ASDP hanya ada di Pelabuban Tanjung Emas, Semarang.

Selama ini,  aku Junaidi,  belum ada kasus ABK atau  penumpang kapal yang sandar di Tanjung Emas yang perpapar corona. "Dan semoga tidak pernah ada. Tapi, kami bersama Gugus Tugas Penanggulangan Virus Corona sudah menyiapkan langkah antisipasinya," kata Junaidi lagi.

Menurutnya, di pintu-pintu masuk Terminal Penumpang  Pelabuhan Tanjung Emas dilengkapi tempat cuci tangan dengan sabun, Thermal Scanner dan dilakukan  Pembatasan penumpang  dengan pengaturan jarak atau  phisical distancing.

Pengawasan dan pemantauan terhadap   ABK  maupun penumpang kapal di Pelabuhan Tanjung Emas terus dilakukan secara optimal. Protokol kesehatan diberlakukan sesuai SOP yang telah digariskan Pemerintah cq. Kemenkes RI.

Junaidi  menyebutkan, di wilayah KSOP Tanjung Emas,  semua penumpang dan crew kapal sebelum turun kapal akan diperiksa petugas KKP, dan mengisi HAC, Health Alert Card.

"Langkah tersebut untuk memastikan mereka dalam kondisi sehat. Setelah itu, baru diizinkan turun kapal dan melanjutkan perjalanan ke tempat tujuan," papar Junaidi.

Dari laporan yang masuk hari ini dan besok, menurut Junaidi, ada rencana kedatangan/ keberangkatan kapal penumpang / kapal roro  di Pelabuhan Tanjung Emas.

Pada  tanggal 9 - 10 April 2020 di Pelabuhan Tanjung Emas dan Pelabuhan Kendal, Jawa Tengah menurut Junaidi,  dari PT Dharma Lautan Utama (DLU) melaporkan,  KMP DHARMA FERRY 2 akan datang/ sandar  Kamis (9/4/2020) 19.00  dari Ketapang, Kalimantan Barat.

Kemudian, KMP DHARMA KENCANA akan datang/ sandar di Pelabuhan Tanjung Emas jam 19.00 Wib dari  Kumai, Kalimantan Tengah. Selanjautnya, besok Jumat  (10/4/2020) jam  05.00 Wib akan bertolak menuju Pontianak, Kalimantan Barat.

Sementara, tambah Junaidi, dalam dua hari ke depan dari PT Pelni dan PT ASDP Indonesia Ferry, PT ALP tidak melaporkan akan ada kapal  yang sandar atau bertolak meninggalkan Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang.